Cara Terbaru Top Up GoPay Customer Lewat ATM Mandiri
Cara terbaru untuk top up atau isi saldo GoPay melalui ATM Bank Mandiri merupakan salah satu cara isi saldo GoPay bagi nasabah Bank Mandiri.
Di ATM Mandiri, untuk top up GoPay tersedia pilihan untuk top up GoPay Customer, top up Deposit Gojek Driver (GoPay Driver) dan juga top up GoPay Merchant.
Cara Terbaru Top Up Saldo GoPay Melalui ATM Bank Mandiri Lengkap Dengan Gambar
Untuk top up GoPay melalui ATM Bank Mandiri ini tidak memerlukan nomor virtual account GoPay di Bank Mandiri. Sobat cukup memasukkan kode perusahaan untuk Gojek yaitu 60737.
Minimal top up atau isi saldo GoPay lewat ATM Mandiri adalah Rp15.000. Sementara untuk biaya admin top up GoPay di ATM Bank Mandiri adalah Rp1.000.
Berikut adalah cara top up atau isi saldo GoPay di ATM Mandiri terbaru lengkap dengan gambarnya:
- Masukkan kartu debit/ ATM BCA ke mesin ATM BCA.
- Pilih bahasa yang ingin digunakan. Kali ini saya pilih bahasa 'Indonesia'.
- Masukkan PIN ATM Mandiri.
- Pada Menu Utama pilih 'Bayar/ Beli'.
- Kemudian pilih 'Lainnya'.
- Pilih 'Lainnya' lagi.
- Pilih menu 'e-Commerce'.
- Lalu masukkan kode perusahaan GoPay. Untuk melihat kode perusahaan silahkan pilih 'Daftar Kode'.
- Akan ditampilkan beberapa daftar jode e-Commerce di bank Mandiri. Kode perusahaan GoPay Customer di Bank Mandiri adalah 60737. Untuk kembali ke halaman masukkan kode perusahaan pilih 'Masukkan Kode'.
- Ketik kode perusahaan Gopay Customer yaitu 70737, lalu pilih 'Benar'.
- Masukkan nomor handphone yang terdaftar di GoPay dan kemudian pilih 'Benar'.
- Masukkan jumlah top up GoPay di ATM Mandiri dan lalu pilih 'Benar'. Minimal top up GoPay di ATM Mandiri adalah Rp15.000.
- Pada halaman Pilih Item Pembayaran ketik angka 1 dan lalu pilih 'YA'.
- Pada halaman konfirmasi pembayaran periksa detail transaksi yang ditampilkan di layar ATM dan jika sudah benar maka pilih 'YA'.
- Tunggu sebentar sampai transaksi selesai dan mesin ATM akan mengeluarkan struk bukti transaksi isi saldo GoPay di ATM Mandiri.
Selain dapat melakukan top up saldo GoPay, Sobat juga dapat melakukan top up saldo OVO melalui ATM Bank Mandiri.
Itulah tadi cara top up atau isi saldo GoPay Customer terbaru komplit dengan gambar-gambarnya. Semoga informasi tersebut diatas bermanfaat buat Sobat semuanya.